Ternyata
cara kita mendapatkan/menyerap sebuah pengetahuan itu bisa dibuat pola
dan disimpulkan. Ada 3 Pola karakteristik yang akan membantu anda pada
modalitas belajar terbaik bagi anda, Visual, audiotorial dan Kinestetik.
Mari kita lanjutkan kebawah dan lihat seperti apakah karakteristik
kita.
Dari 3 karakteristik ini mempunyai ciri yang berbeda-beda, diantaranya :
- rapih dan teratur
- berbicara dengan cepat
- perencana dan pengatur jangka panjang yang baik
- teliti terhadap detil
- mementingkan penampilan, baik dalam hal pakaian maupun presentasi
- pengeja yang baik dan dapat melihat kata-kata yang sebenarnya dalam fikirian mereka
- mengingat dengan asosiasi visual
- biasanya tidak terganggu oleh keributan
- mempunyai masalah untuk megingat instruksi verbal kecuali jika ditulis, dan sering kali minta bantuan
orang untuk mengulanginya
- pembaca cepat dan tekun
- lebih suka membaca daripada dibacakan
- membutuhkan pandangan dan tujuan yang menyeluruh dan bersikap waspada sebelum secara mental
merasa pasti tentang satu masalah atau proyek.
- Mencoret-coret tanpa arti selama berbicara ditelpon dan dalam rapat
- lupa menyampaikan pesan verbal kepada orang lain
- sering menjawab pertanyaan dengan jawaban singkat ya atau tidak
- lebih suka demonstrasi daripada pidato
- lebih suka seni daripada musik
Sedangkan orang yang Audiotorial :
- berbicara kepada dirinya sendiri saat bekerja
- mudah terganggu pada keributan
- menggerakkan bibir mereka dan mengucapkan tulisan buku ketika membaca
- senang membaca dengan keras dan mendengarkan
- dapat mengulangi kembali dan menirukan nada, birama dan warna suara
- berbicara dengan irama berpola
- biasanya pembicara yang fasih
- lebih suka musik daripada seni
- belajar dengan mendengarkan dan mengingat apa yang didiskusikan daripada dilihat
- suka berbicara, suka berdiskusi, dan menjelaskan sesuatu dengan panjang lebar
- mempunyai masalah dengan pekerjaan-pekerjaan yang melibatkan visualisasi, seperti memotong bagian
bagian hingga sesuai satu sama lain
- lebih pandai mengeja dengan keras daripada menuliskan
- lebih suka gurauan lisan daripada membaca komik
- berbicara dengan perlahan
- menanggapi perhatian fisik
- menyentuh orang untuk mendapatkan perhatian mereka
- berdiri dekat ketika berbicara kepada orang
- selalu berorientasi pada fisik dan benyak bergerak
- mempunyai perkembangan otot-otot yang besar
- belajar melalui memanipulasi dan praktik
- menghafal dengan cara belajar dan melihat
- menggunakan jari sebagai penunjuk ketika membaca
- tidak banyak menggunakan isyarat tubuh
- tidak dapat duduk untuk waktu lama
- tidak dapat mengingat geografi kecuali jika mereka memang telah pernah berada ditempat itu
- menggunakan kata-kata yang mengandung aksi
- kemungkinan tulisannya jelek
- ingin melakukan segala sesuatu
- menyukai permainan yang menyibukkan
Untuk
mengetahui didalam diri anda sendiri anda bisa melihat ciri-ciri
diatas, seperti apakah karakteristik anda belajar atau menyerap
informasi yang akan anda terima. Jika kita sudah mengetahui
karakteristik dari kita maka kita dapat mengetahui bagaimana caranya
kita menerima satu masukan atau input dari luar.
Salam kreatif,
Comments
Post a Comment